oleh

Bupati Maros Berikan Bingkisan Guru Honorer di wilayah Terpencil Rp Satu Juta Perbulan

>

Maros, Beritakotaonline-
Dinas pendidikan Kabupaten maros sudah melaksanakan Agenda /kegiatan baik dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah walaupun kondisi covid -19.Hari guru Nasional Tahun 2020

.

ini penjelasan Kadis pendidikan kabupaten Maros Ir.H.Takdir.MM ketika di temui di maros kamis (19/11 2020).

dalam rangka Hari Guru Nasional (HGN) dengan Tema dari Kemendikbud “Bangkitkan semangat,wujudkan merdeka Belajar ” masing masing sekolah bebas melakukan inovasi belajar selama dalam kondisi adanya covid-19.

sedangkan untuk Diknas Maros Dalam Seminar sehari di Hari Guru Nasional dengan tema”Peran Strategi Kepala sekolah dan Guru dalam Mewujudkan SDM Generasi Emas.

Penanganan guru Honorer tahun 2020 bupati maros bagi
Guru honor yang terdaftar di dana bos gajinya naik 40 sampai 50 persen bagai kado hari guru tahun 2020 kata kadis.

Dari tahun sebelumnya gaji guru honor hanya 300 per bulan dan sekarang sudah ada guru honor yang menerima gaji sampai 2,5 juta rupiah perbulan tergantung seberapa banyak jumlah siswa di sekolah masing masing seperti di sekolah hasanuddin sekolah smp dua .menurutnya hampir tidak ada lagi honor dibawah 500 ribu rupiah perbulan .

Untuk guru honor yang tidak ada NUPTKnya Bapak bupati menganggarkan melalui APBD dengan nilai Satu juta rupiah per bulan bagi guru honor yang berada di daerah terpencil contohnya di kecamatan camba,mallawa dan, tompobulu desa bonto somba ,yang jumlahnya lebih 100 orang guru honorer di maros.guru honorer yang tidak mendapatkan Dana BOS. itulah perhatian bupati maros terhadap guru honorer.disamping itu selama covid kita menunggu keputusan pemerintah kapan sekolah bisa aktif kembali.

Peranan diknas terus mengawal melalui pengawas dan mengontrol mulai dari proses pembelajaran baik melalui daring dan luring .
Menurut kadis selama covid-19 sudah lebih 200 sekolah yang di datangi melihat lansung jalannya pembelajaran lewat daring dan luring.juga melalui tugas yang di berikan masing masing bidang study.

Selanjutnya dalam kegiatan HGN Ada 14 kegiatan lomba baik yang di datangi lansung oleh panitia maupun dengan melalui virtual kiriman vidio .dan nanti masuk enam besar baru di adakan di Kantor diknas .
Dari lomba yang di lihat lansung adalah lomba inovasi sekolah,literasi,inovasi pembelajaran,perpustakaan,kebersihan sekolah.lomba bercerita dengan bahasa daerah, lomba menyanyi,lomba tadarus Al quran . Selain itu pula kegiatan yang di laksanakan di puncak Hari guru pada hari Rabu (25/11 2020) Yakni Seminar selaku pembicara bupati Maros , Kadis pendidikan provinsi sulsel dan kepala Lpmp Sul sel.dan Pemberian Hadiah bagi pemenang lomba dan ramah tamah.

Diknas berharap semoga di awal tahun Depan siswa bisa aktif lagi supaya pelajaran yang tertinggal dapat di kejar.dan kedepan diknas maros.untuk hari guru kedepan perhatian bagi guru honor dapat di tingkatkan kesejatraannya .(syamsulbakhri.As)

Editor : Andi Eka/Syamsul Bakhri/Mansur/H.Sakkar/Andi A Effendy

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *