oleh

Ditpamobvit Polda Sulsel Edukasi Warga Pengunjung Warkop di Makassar Untuk Terapkan Protokol Kesehatan

>

Makassar, Beritakota Online-Personel Ditpamobvit Polda Sulsel yang tergabung dalam Posko Gugus Tugas Covid-19 melaksanakan edukasi protokol kesehatan bagi pengunjung Warkop Alif, di Jalan Veteran, Makassar, Kamis (25/6/2020).

AKP Ade Firmansyah bersama Brigpol Andi Taswin mengimbau masyarakat untuk tetap patuh terhadap protokol kesehatan.

“Berdasarkan arahan dan petunjuk Bapak Dirpamobvit Polda Sulsel, kami sampaikan kepada pengunjung warkop untuk tetap jaga jarak dan tetap mengenakan masker,” ujar Mantan Paur STNK Subdit Regident Ditlantas Polda Sulsel., Seperti dilansir Fajar.co.id

Edukasi protokol kesehatan kepada masyarakat tersebut merupakan kegiatan rutin yang menyasar pasar-pasar, mal, warung kopi (warkop) dan tempat ibadah. (**)

Editor :  Andi Eka/Asrat Tella/Saiful Dg Ngemba/Syamsul Bakhri/Robin Colleng/H.Sakkar/Andi A Effendy

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *