oleh

HKGB ke -68, Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Muhammad Kadarislam Kasim Bersama Ketua Bhayangkari Ny Yani Kadarislam Ikuti Upacara Secara Virtual

>

Makassar, Beritakota Online– Puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) yang ke-68 tahun 2020, Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Muhammad Kadarislam Kasim, SH., S.I.K., M.Si bersama Ketua Bhayangkari Ny Yani Kadarislam ikuti upacara secara virtual di Aula Mapolres. Jumat (23/10/2020).

Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Muhammad Kadarislam Kasim, SH., S.I.K., M.Si bersama Ketua Bhayangkari Ny Yani Kadarislam ikuti upacara secara virtual di Aula Mapolres. Jumat (23/10/2020).

Adapun tema dari kegiatan (HKGB) yang ke-68 tahun 2020, Bhayangkari Mendukung Anggota Untuk Aktif Produktif dan Inovatif Demi Kemajuan Bangsa Yang Kuat.

Peringatan HKGB ke-68 digelar secara Zoom Meeting dari pusat dan diikuti wakil Bhayangkari Pelabuhan Makassar dan pengurusnya.

Kegiatan tersebut di Pimpin Kapolri Jendral Polisi Drs Idham Azis serta diisi dengan Pembacaan Surat Keputusan tentang Pemberian Tanda Penghargaan, Penyampaian dan Penyematan Tanda Penghargaan, Sambutan Ketua Umum Bhayangkari Ny. Fitri Idham Azis, Sambutan Pembina Utama Bhayangkari Jenderal Polisi Drs. Idham Azis, M.Si ditutup dengan menyanyikan Mars Bhayangkari.(Humas Polres Pelabuhan)

Editor : A.AR.Rakhmansya/Andi Eka/Asrat Tella/Syamsul Bakhri/Andi A Effendy

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed