Makassar, Beritakota Online-Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Yudhiawan Wibisono, mengunjungi Posko Terpadu Covid 19 “Balla Ewako” di Kampung Ujung Bori, Kelurahan Bitoa, Kecamatan Manggala, Makassar, Senin (22/6/2020).
“Posko Balla Ewako ini mewakili tingkat Kecamatan di Kota Makassar, meski masih dalam proses pengerjaan pembangunan swadaya masyarakat di Bitoa ini tapi kami yakin posko ini adalah milik kita semua khususnya warga Bitoa,” kata Yudhiawan.
Posko Balla Ewako ini telah memiliki beberapa sarana dan fasilitas penunjang penanganan Covid-19 seperti tempat koordinasi mobil ambulance dan mobil desinfektan.
“Posko disini akan bertugas beberapa unsur bahkan teman-teman dari Staf kecamatan, Staf kelurahan, Satpol PP, Tenaga Medis dari Puskesmas termasuk anggota Polsek sendiri,” jelas Kapolsek Manggala, seperti dilansir Sulawesion.(Humas Polrestabes Mks)
Editor : Iwan/Kanisius/Andi Eka/Asrat Tella/Syamsul Bakhri/Saiful Dg Ngemba/Andi A Effendy
Komentar